Senin, 18 Juni 2012

Belajar dari Kesalahan

Sore ini aku pulang agak telat, yang biasanya jam 16.30 wib sekarang malah pukul 18.24 belum pulang. sebenarnya sih gak tau mau nulis apa sore ini, tapi banyak cerita yang ingin aku tulis disini, tentang perjalannku sehari semalam kemarin, tentang teman kantorku , tentang inspirasinya yang membuatku semakin menggila dengan dunia berteman dan bersaudara tanpa jalinan darah. Yah, berteman dan bersaudara tanpa jalinan darah, itulah saat aku menyebut teman-teman dunia mayaku ini , berawal dari online, bertemu dalam gathering dan kopdar, bersahabat dalam silaturahmi dan hobi, dan berkeluarga dalam keyakinan dan kepercayaan.



Hmmmm, rasanya baru kemarin pulang dari jakarta, eh ternyata sudah lebih dari 6 bulan aku meninggalkan Kota itu, dan kemarin aku menginjaknya lagi, bertemu dengan Saudara-saudaraku, bertemu dengan sahabat-sahabatku, Karena kalian, aku tak pernah takut akan menghilang kemana, akan berjalan menuju mana, akan berjuang bersama siapa. Karena aku tau semua pasti ada jalannya kalau kita mau berusaha. Hanya sesiangat waktu kemarin, aku ingin berdoa lebih dari waktu kemarin aku bersahabat dengan kalian, bahkan aku ingin bersahabat, bersaudara, bertetanggaan,di rumah indah dijannahNya.Aamiin.

Lanjut  cerita tentang teman kantorku, hehe, sore ini dia bertemu dengan clientnya, yang ingin aku ceritakan, client nya ini sangat keren, gak biasa aku tahu dengan cewe yang penuh dengan ide, dan dia juga pandai dalam berkomunikasi . jadi penasaran, kerjanya dia apaan? marketing keknya yakk ??:D hehehheee, tapi gak nyesel deh aku sore ini gak pulang cepat, meski awalnya tadi hanya ingin ngenet dan browsing n update jejarsos gak jelas .hehehhe...yah, akhirnya aku tau, untuk berkomunikasi tidak perlu menggunakan bahasa yang sesuai grammer, tetapi hanya perlu orang yang kita ajak bicara mengerti apa yang kita maksud, itu sudah mewakili apa yang sebenarnya makna dari Komunikasi itu sendiri.

Nahh,,, apa hubungnnya semua cerita diatas dengan judul cerita kali ini, aku juga gak tau, awalnya tadi ingin membahas tentang judul tersebut, tapi akhirnya membahas sampai kemana mana, dan semuanya pasti pernah salah kalau kita pernah belajar. dan akhirnya kita akan belajar dari kesalahan, baik itu kesalahan kita sendiri atau kesalahan dari orang lain. So, tidak ada yang tidak bisa kita ambil Hikmah dari semua kesalahan yang pernah kita buat. Tetap semangat, tetap nulis, tetap berkarya untuk dokumentasi kisah kita.
happy writing.

Tidak ada komentar: